Nusantara

Sambangi Telkom Wilayah Riau Daratan, Wako Ingin Digitalisasi Alun Alun Dumai

PEKANBARu - Wako Dumai dan rombongan berkunjung ke Kantor Telkom Wilayah Riau Daratan, Jumat (15/10). Kunjungan itu dilanjutkan dengan pertemuan dan diskusi mengenai potensi Taman Bukit Gelanggang Dumai yang akan dijadikan Ikon digitalisasi Dumai ke depan.
 
Usai pertemuan kepada pers  Wali Kota Dumai H Paisal SKM Mars mengatakan bahwa ditargetkan tiga bulan mendatang digitalisasi  dapat diwujudkan di ikon kota Dumai tersebut.  

“November –Desember kita akan lakukan pertemuan lagi dan kita harapkan bulan Januari 2022 sudah bisa launching taman berteknologi digital itu,” ujarnya. Menurutnya selama ini taman itu sudah memiliki sarana pisik yang cukup lengkap dan mendukung sehingga dengan dukungan teknologi akan menjadi lebih lengkap.

General Manager Telkom Wilayah Riau Daratan Muhammad Yusuf menyatakan siap membuat Taman Bukit Gelanggang Dumai didukung teknologi digitalisasi.

“Telkom punya skema banyak. Apa saja aplikasi yang diperlukan oleh taman itu kita siap untuk mewujudkannya,” ujarnya. Menurut GM  bagaimana menjadikan taman itu didukung sistem full digital Januari 2022 adalah tugas mereka menyiapkannya.(lin)


[Ikuti SawitPlus.co Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar