JAKARTA-Pembela hak agraria Eva Susanti Hanafi Bande beserta kelompok masyarakat Sedulur Sikep memenangi Yap Thiam Hien Award (YTHA) 2018. Eva terpilih karena telah belasan tahun berjuang membela dan mendampingi petani Toili, Luwuk, Sulawesi Tengah.
"Mereka berjuang mempertahankan hak atas tanah garapan, tanah adat, dan perlindungan kerusakan alam di Suaka Margasatwa Bangkiriang dari ekspansi industri perkebunan kelapa sawit di Toili," kata salah satu dewan juri, Yosep Adi Prasetyo di Perpustakaan Nasional RI, Jakarta Pusat, Senin (21/1).
Dalam sambutannya, Eva menyampaikan pesan dari ayahnya saat dirinya dipenjara pada 2010 silam. Dia mengungkapkan, ayahnya meminta dirinya tak malu atas peristiwa yang menimpanya.
"Kamu memperjuangkan hidup orang lain. Saya sebagai orang tuamu dan tujuh turunanku tidak akan pernah malu atas derita yang kau jalani," kata Eva menirukan pesan ayahnya.
Eva merupakan aktivis perempuan asal Sulawesi Tengah yang mencuri perhatian Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada 2014. Tepat di Hari Ibu, dia mendapatkan grasi atas perjuangannya membela dan mendampingi petani Toili, Kabupaten Banggai untuk pertahankan hak tas tanah garapan.
Ibu tiga orang anak ini mengaku menjadi aktivis kemanusian sejak awal memasuki dunia perkuliahan pada 1998. Dalam berbagi forum, Eva seringkali memberikan pengertian mengenai Undang-Undang (UU) Agraria, hak-hak petani, dan memperkenalkan berbagai lembaga pembela petani.(tps)
.