Humaniora

Gubernur Riau Raih Penghargaan APE dari Wapres Jusuf Kalla

PEKANBARU-Gubernur Riau termasuk dalam 22 Gubernur se-Indonesia yang berhak menerima penghargaan bergengsi Anugerah Parahita Ekapraya (APE) 2018.

Penghargaan itu diberikan langsung oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, Muhammad Jusuf Kalla bersama Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Pelindungan Anak (PPPA), Yohana Yembise, Rabu, 19 Desember 2018.

Menteri PPPA, Yohana Yembise mengatakan bahwa penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi dari Pemrintah pusat kepada daerahnya yang telah berupaya dan berkomitmen dalam melaksanakan pembangunan Pemberdayaan Perempuan dan Pelindungan Anak (PPPA) melalui strategi pengarusutamaan gender (PUG).

"Sejak tahun 2004 kami (Kemen PPPA) telah melakukan evaluasi pelaksanaan pembangunan PPPA melalui PUG yang dilanjutkan dengan pemberian penghargaan APE," sebutnya, Rabu, 19 Desember 2018.

Selain itu, pemberian penghargaan APE 2018 ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka Peringatan Hari Ibu (PHI) yang ke-90 untuk tahun Tahun 2018.

Penghargaan APE ini terdiri dalam empat kategori seperti kategori Pratama, diberikan kepada 2 Provinsi dan 44 Kabupaten-Kota.

Untuk kategori Madya, diberikan kepada 1 Kementerian, 8 Provinsi, dan 75 Kabupaten-Kota. Selanjutnya kategori Utama diberikan kepada 1 Kementerian, 8 Provinsi, dan 36 Kabupaten-Kota.

Terakhir, kategori tertinggi yakni Mentor diberikan kepada 6 Kementerian-Lembaga, 4 Provinsi dan 4 Kabupaten-Kota.

Untuk Provinsi Riau, berada di urutan ke-13 dengan raihan kategori Madya yang mendapatkan tropy silver serta sertifikat.

Sedangkan perwakilan Kabupaten dan Kota se-Riau, hanya diwakili oleh Kabupaten Siak dan Kota Pekanbaru yang sama-sama mendapatkan kategori Madya yang diganjar dengan ganjaran tropy dan sertifikat.(azhar)

 

 


[Ikuti SawitPlus.co Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar