Harga TBS Terjun Bebas, Apkasindo Gelar FGD TBS Berkeadilan

Harga TBS Terjun Bebas, Apkasindo Gelar FGD TBS Berkeadilan

PEKANBARU-Dalam rangka menyikapi permasalahan harga TBS petani yang terjun bebas, serta mempertajam pemahaman Permentan No.1/2018 tentang penetapan harga TBS dan menindaklanjuti MoU antara Apkasindo dengan GAPKI, DPW Apkasindo Riau akan mengadakan Forum Grup Discussion FGD Tata Niaga TBS kelapa sawit Riau, dengan Tema " mewujudkan kesejahteraan petani dengan harga TBS yang berkeadilan". Acara ini digelar tanggal 25-26 Juli 2018 di Pekanbaru, Riau.

FGD ini diikuti oleh berbagai unsur, baik petani, pengusaha, pemerintah daerah, dan akademisi. Perwakilan Petani kelapa sawit hadir dari 11 kabupaten kota se Riau, dengan berbagai kelompok/ tipe petani yaitu swadaya, PIR, KKPA, KUD, maupun Kelompok Tani. Itu disampaikan Ketua DPW Apkasindo Riau Ir. Gulat ME Manurung, MP didampingi oleh Sekretaris Rino Afrino, ST MM

Di dalam FGD ini, para peserta dapat memahami penjelasan/definisi yang ada pada regulasi (cakupan aspek hukum) yang ada, serta dapat mengungkap segala permasalahan tata niaga TBS yang ada di lapangan.

Halaman

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index