Politik

Anggota DPR Dari PDIP Harus Jalankan Amanah Sebaik-baiknya

Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri. (Int)

JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri memberi amanat agar anggota dari fraksinya menjalankan amanah sebaik-baiknya.

PDI Perjuangan, katanya, mengucapkan selamat atas pelantikan 128 anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan.

“Pelantikan anggota baru membawa momentum untuk perbaikan di dalam pelaksanaan fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan,” kata Megawati, Selasa (1/10/2019).

"Saya berpesan agar seluruh anggota DPR RI dari Fraksi PDIP dapat menjalankan sumpah dan janji jabatan, khususnya di dalam menjalankan konstitusi dengan selurus-lurusnya," tuturnya.

Dia mewanti-wanti khusus bagi anggota dewan incumbent untuk melakukan kritik dan otokritik atas tugasnya selama ini sebagai anggota dewan dan setia pada jalan kerakyatan.

PDIP menegaskan komitmen terhadap ideologi Pancasila. Selain itu, partai pemenang pemilu ini mengklaim sebagai kekuatan utama pendukung Pemerintahan Jokowi-KH Ma’ruf Amin yang akan dilantik pada tanggal 20 Oktober 2019 yang akan datang.

Megawati menegaskan agar setiap kader PDIP membangun kultur organisasi partai yang antikorupsi. Dia menegaskan koruptor tidak mendapat tempat di PDIP. Sanksi pemecatan seketika akan diberikan bagi anggota partai yang melakukan korupsi.

Menurutnya, PDIP terus mendengarkan aspirasi masyarakat terhadap pentingnya peningkatan kinerja DPR RI. (*)


[Ikuti SawitPlus.co Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar