Politik

PKB Tidak Siapkan Kader Pengganti Imam Nahrawi

Kader PKB, Imam Nahrawi. (Kompas.com)

JAKARTA - Sekjen Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Hasanuddin Wahid menegaskan partainya tidak menyiapkan kadernya sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) untuk menggantikan Imam Nahrawi yang terjerat kasus korupsi. Kata dia, semua itu diserahkan sepenuhnya pada Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

"Tidak menyiapkan, diserahkan ke presiden," kata Hasanuddin, Jumat (20/9/2019).

Terkait mundurnya Imam dari posisi Menpora karena kasus dugaan suap dana hibah KONI, Hasanuddin mengaku telah menghormatinya. Dia ingin Imam fokus pada penanganan kasus hukumnya saja.

"Menghormati sepenuhnya dan biar fokus menghadapi proses hukum," ucapnya.

Diketahui, Imam Nahrawi ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Rabu (19/9/2019) sore. Lalu, pada Kamis (19/9/2019) pagi, Imam memberikan surat pengunduran diri sebagai Menpora kepada Presiden Joko Widodo. Jokowi pun membacakan surat pengunduran diri Imam Nahrawi di Istana Negara, Jakarta Pusat.

Imam pun sore ini menjelaskan perihal mundurnya dirinya sebagai menteri. Imam ingin fokus menghadapi proses hukum. Imam juga sudah berkemas di kantornya. Rumah dinas pun juga akan ditinggalkan. (*)


[Ikuti SawitPlus.co Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar