Lingkungan

Pasukan KPBD Inhu Berjibaku Padamkakan Karlahut Kuala Cenaku

INHU- Anggota Kantor Penanggulangan Bencana Daerah (KPBD) Kabupaten Inhu berjibaku memadamkan Kebakaran lahan dan hutan (Karlahut) yang terjadi di Desa Sukajadi, Kecamatan Kuala Cenaku, Riau.

"12 personil KPBD dan dibantu oleh Manggala Agni, TNI, Polri, aparat kecamatan dan masyarakat peduli api (MPA) berjibaku padamkan api selama tiga hari," dan pemadaman berakhir pada Jumat, 8 Maret 2019," ujar R Agus Widodo, Kepala Kantor Penanggulangan Bencana Daerah (KPBD) Inhu.

Lanjut Widodo, api sudah berhasil dipadamkan namun sekarang masih dilakukan pendinginan. Ia menjelaskan lahan seluas 2 hektar terbakar itu milik warga tempatan di Desa Sukajadi, namun untuk penyebab kebakaran lahan hingga kini masih dalam penyelidikan pihak yang berwajib.

Saat pemadaman tersebut, Widodo berkata tidak ada kendala. Selain ketersediaan air, keterlibatan masyarakat juga turut membantu pemadaman api tersebut. "Tim berusaha agar api tidak menjalar lebih luas lagi, dan kondisi saat ini sudah 85 persen titik api berkurang yang berada di lokasi kebakaran lahan," kata Widodo. (dan)

 

 


[Ikuti SawitPlus.co Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar