Ekonomi

BRI Incar 4 Juta Anggota HKTI, Target 60 Persen Pengucuran KUR

JAKARTA-Direktur Utama Bank Rakyat Indonesia (BRI) Suprajarto, mengatakan dalam tahun 2019 ini BRI mengincar 4 juta petani yang tergabung dalam Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI).

"Tahun kemarin kita 43 persen. Dengan kerja sama dengan HKTI 60 persen bukan nilai yang sulit. HKTI anggotanya 4 juta. 4 juta dikali mikro KUR Rp20 juta. Kalikan saja, itu kan potensi yang luar biasa," ujar Suprajarto usai BRI melakukan penandatanganan nota kesepahaman (memorandum of understanding/ MoU) dengan Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) tentang pemanfaatan dan penggunaan jasa layanan perbankan, Jumat, 18 Januari 2019.

Dalam tahun ini, PT BRI menargetkan pertumbuhan Kredit Usaha Rakyat (KUR) di kuartal I 2019 ini tumbuh di kisaran 12%-14% dengan strategi perkuat penyaluran ke petani. "Kalau angkanya sih relatif masih tergantung, tapi persentasenya tadi antara 12%-14%," ujar Suprajarto di Gedung BRI seperti dilaporkan cnbcindonesia.

Secara total, BRI di tahun 2018 mencatatkan penyaluran KUR dengan total nilai Rp 80,2 triliun kepada 3,9 juta pelaku UMKM di seluruh Indonesia. Bank BRI sebagai penyalur KUR terbesar di Indonesia memiliki kontribusi 64,9% dari total target penyaluran KUR nasional 2018 sebesar Rp 123,56 triliun.

Dengan adanya kerja sama ini diharapkan akan mampu meningkatkan penyaluran KUR BRI lebih banyak lagi dengan target 60%.

Pemanfaatan teknologi yang digunakan BRI diprediksi akan mampu mendorong produktivitas volume. Terlebih, BRI saat ini ditunjang dengan 9.798 jaringan kantor, 330 ribu jaringan e-channel dan 400 ribu agen BRILink yang tersebar di seluruh Indonesia.(*/rd)

 


[Ikuti SawitPlus.co Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar