Ekonomi

Saham Telkom Paling Banyak Digemari Asing

logo telkom

JAKARTA-PT Telekomunikasi Indonesia Tbk, ternyata mendapat tempat tersendiri bagi pemodal asing. Terbukti, sejauh ini, harga saham PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) menjadi saham paling digemari pemodal asing pada perdagangan hari ini.

Akumulasi beli bersih (net buy) investor asing tersebut membuat harga saham Telkom ditutup menguat hari ini.

Total net buy investor asing pada perdagangan hari ini pada saham Telkom mencapai Rp 138,37 miliar. Harga saham Telkom tercatat naik 0,8 persen ke level harga Rp 3.800/saham, level tertinggi harga saham Telkom pada 2019.

Saat ini operator telekomunikasi sedang bersaing mengembangkan layanan 4G di luar wilayah Jawa. Ini membuat dampak positif terhadap peningkatan konsumsi data perusahaan.

Dikutip dari cnbcindonesia, peningkatan konsumsi data penting untuk mengembalikan pertumbuhan pada 2019. Pertumbuhan tersebut sudah mulai tampak pada kuartal III-2018. Pertumbuhan atau migrasi pelanggan, khusus untuk data akan lebih cepat 2019.

Dari Telkom, kontribusi pendapatan dari seluler melalui anak usaha Telkomsel mencapai 54%.

Selain itu, ada wacana BUMN akan berkolaborasi untuk menyempurnakan layanan digital. Salah satunya dengan membentuk perusahaan teknologi keuangan (fintech).

Direktur Utama PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Kartika Kartika Wirjoatmodjo mengatakan dari sisi sistem pembayaran (payment) ada rencana Himpunan Bank Umum Milik Negara (Himbara), Telkom dan Pertamina membentuk fintech.(*/rd)


[Ikuti SawitPlus.co Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar