Lingkungan

Petani Resah, Apkasindo Beri Solusi Harga Sawit Petani Inhu

INHU-Harga sawit kini mulai merangkak naik. DPW Apkasindo Riau bekerja sama dengan DPD Apkasindo Inhu melakukan sosialisasi ke petani kelapa sawit untuk tidak mundur selangkah pun berkebun kelapa sawit meskipun harganya belum normal.

Sosialisasi digelar di Desa Kulim Jaya, Kecamatan Lubuk Batu Jaya, Kabupaten Inhu. Ada sekitar 150 anggota yang hadir dan mendapat motivasi dari DPW Apkasindo Riau itu agar tidak patah semangat berkebun kelapa sawit.

Suharto, Kades Kulim Jaya memberi sambutan dalam acara tersebut. Katanya, banyak permasalahan di wilayahnya, terutama ketika harga sawit turun. Itu karena ekonomi masyarakat bergantung dari naik-turunnya harga sawit.

Menanggapi masalah penurunan harga sawit itu, Rino Afrino sebagai Sekretaris DPW Apkasindo Riau menerangkan, kenapa harga sawit turun. Jawabnya, itu karena faktor perang dagang antara Amerika Serikat dengan China yang sangat ketat sehingga Indonesia terkena imbasnya.

"Sekitar 5 juta Hektar kebun kelapa sawit di Indonesia dari Aceh sampai Papua. Tetapi petani jangan mundur untuk berkebun kelapa sawit karena harga sawit turun ini untuk sementara. Kita pastikan bulan depan harga sawit akan melonjak naik," terang Sekretaris DPW Apkasindo Riau itu.

Ketua DPW Apkasindo Riau, Gulat Manurung menegaskan, bahwa Apkasindo pastikan harga sawit ke PKS tidak terlalu turun. Itu apabila masyarakat sudah membentuk kelompok-kelompok dan bergabung ke Apkasindo. Rekom itu telah kami terima dari Gabungan Pengusaha Kelapa sawit Indonesia (GAPKI),” tegasnya.

Ratusan petani itu gembira dengan penjelasan para elit Apkasindo Riau itu. Mereka merasa mendapat pencerahan di tengah harga TBS yang terus merosot.

Kedatangan DPW Apkasindo Riau dan DPD Apkasindo Inhu itu dianggap tepat, sebab penurunan harga TBS memang telah menyebabkan para petani itu resah. Apkasindo datang dan mengurai masalah, serta memberi solusi terhadap langkah apa yang harus dilakukan petani saat ini. dan


[Ikuti SawitPlus.co Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar