Politik

Ketua GAPKI Riau : Kebun Sawit Itu Dulu Lahan Terbengkelai

PEKANBARU - Ketua Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) Riau, Saut Sihombing menceritakan secara singkat soal awal mula ada perkebunan sawit di Riau. 

"Waktu itu saya lupa tahun berapa. Tapi yang jelas, dulu mana ada yang kenal sawit. Tapi kayu lebih jadi primadona," katanya. 

Saut menceritakan itu saat memberikan arahan dalam Forum Kelapa Sawit Riau di Hotel Grand Suka Jalan Soekarno Hatta Pekanbaru, Kamis (14/12/2017). 

Pasca hutan ditebang, katanya, sekitar kawasan Minas itu, ada banyak lahan kosong tak bertuan. Terbengkalai begitu saja. Pemerintah, ketika itu berinisiatif memanggil perusahaan untuk duduk satu meja membahas masalah ini. 

"Karena khawatir lahan itu dibiarkan kosong, maka terjalinlah kerjasana dengan pihak swasta untuk ditanami pohon kelapa sawit. Itulah awal mula ada perkebunan kelapa sawit," sambungnya. 

Beberapa tahun setelah itu komoditas sawit semakin menggeliat. Hasilnya menggembirakan. Sejumlah petani mulai bertanam sawit di kebun mereka, dan terbukti menumbuhkan perekonomian masyarakat. Bahkan terus menggeliat hingga kini. 

Untuk diketahui, Forum Kelapa Sawit Riau merupakan forum yang mempertemukan antara petani kelapa sawit dan perusahaan kelapa sawit di Riau. Forum ini hadir untuk memberikan jalan kepada petani agar bisa bermitra dengan perusahaan. Sehingga setiap arah kebijakan ke depan bisa mengakomodir semua kepentingan petani kelapa sawit di Riau. mel


[Ikuti SawitPlus.co Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar