Regulasi

Cekcok Dengan Istri, Pria Ini Minum Racun 

INHU- Pertengkaran seorang Suami Istri di Kabupaten Inhu, Riau nyaris merenggut nyawa. Ari Jones warga Simpang tiga Kelurahan Pangkalan Kasai, Kecamatan Seberida pada Minggu 21 April 2019 tak berpikir panjang menenggak racun nyamuk cairan Merk Hit di dalam mobil Merk Calya.

Kanit Reskrim Polsek Seberida bersama anggotanya mendapat informasi dari istri korban (Umi). Atas info tersebut kanit langsung ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan menemukan korban dalam posisi mulut berbusa. Atas hal ini korban langsung dibawa ke Puskesmas Pangkalan Kasai untuk mendapatkan perawatan gawat darurat, pada akhirnya korban dapat diselamatkan dan kini sudah sadar, ucap AKPB Dasmin Ginting Kapolres Inhu melalui Humas.

"Suami Istri ini seringkali bertengkar dalam rumah tangganya, karena takut kepada suami, sang istri memilih untuk tidak membuka pintu rumah saat suami pulang dan mau masuk," kata Dasmin.

Kronologis kejadian dari Realise Mapolres Inhu, bermula pada saat Umi istri dari Ari Jones (korban), Minggu 21 April 2019 enggan membuka pintu saat suaminya mau masuk kerumah. Sikap istrinya tersebut membuat korban marah besar hingga membanting HP.

Emosi korban tak terbendung, hingga mengerucut ke pengancaman dan mengatakan, " Awas kau ya," ucap Ari Jones dari luar rumah untuk Umi (istrinya) sembari masuk kedalam mobil miliknya pada pukul 16: 00 wib.

Dari dalam rumah, istri korban selalu mengawasi gerak gerik suaminya hingga kearah dalam mobil dan melihat Ari Jones ( korban) meminum air yang diduga racut. Tak menunggu lama mobil yang ditumpanginya tersebut terlihat bergoyang-goyang.

Kekwatiran Istri timbul setelah melihat mobil bergoyang dan panik takut terjadi sesuatu kepada sang suami. Istri korban langsung berkomunikasi melalui seluler ke kanit Reskrim Polsek Seberida untuk meminta tolong. 

Dalam penyelidikan dilapangan, anggota kanit reskrim di TKP menemukan botol AQua merk Limenarale yang berbau racun nyamuk, dan 1 tabung Racun nyamuk Cair Merk Hit isi 200 Ml. (dan)


[Ikuti SawitPlus.co Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar