Sambut Natal, HKBP Koserna Gelar Senam Bersama dan Jalan Sehat 5K

Selasa, 20 November 2018

KOSERNA, MEDAN - Menyambut Perayaan Natal tahun 2018, Panitia Natal Gabungan HKBP Koserna gelar Senam Bersama dan Jalan Sehat 5K, diikuti seratusan jemaat dan parhalado, di Kompleks Gereja HKBP Koserna Medan, Selasa (20/11).

“Selain mempersiapkan Perayaan Natal berupa Ibadah Natal yang akan dilaksanakan Sabtu (22/12), kami merangkai beberapa kegiatan Pra Natal, salah satu diantaranya Senam Bersama dan Jalan Sehat 5K,” jelas Aldy Simatupang SH Ketua Panitia saat ditemui di Kompleks Gereja HKBP Koserna Medan, Selasa (20/11).

Dikatakannya, bahwa beberapa kegiatan yang bermanfaat bagi pengembangan kekompakan antar jemaat dan parhalado sengaja digelar agar Perayaan Natal tidak semata-mata rutinitas. 

“Di samping kegiatan utama berupa ibadah natal, kami juga akan melaksanakan kegiatan seperti Donor Darah, Pembagian Paket Natal bagi keluarga jemaat pra sejahtera dan ditutup Perayaan Natal Gabungan sebagai acara puncak,” tambah LM Siahaan SH selaku Wakil Ketua Panitia yang tampak mendampingi Ketua Panitia dan Bendahara Panitia drh Romasni Simanullang.

Sementara itu, Pendeta (Pdt) Jasa Simorangkir STh selaku Pendeta Resort HKBP Resort Koserna yang juga sekaligus sebagai Penasehat Panitia didampingi Ketua Dewan Koinonia St Nobert Sitorus, Dewan Diakonia St J Habeahan dan Dewan Marturia St Drs Robert Siahaan MM, membenarkan bahwa HKBP Koserna lewat Panitia Natal menggagas berbagai kegiatan guna menyambut perayaan natal tahun ini. 

“Di bawah Thema Yesus Kristus Hikmat Bagi Kita (1 Korintus 1:3), kami menyambut natal dengan sukacita dan mengajak seluruh jemaat dan parhalado untuk berpartisipasi dan berkontribusi, sehingga Perayaan Natal lebih bermakna dan sesuai dengan konteks kekinian kita,” terangnya.

Kegiatan yang diawali dengan Ibadah Subuh, kegiatan Jalan Sehat dan dirangkai dengan Senam Bersama yang dipimpin 2 orang instruktur senam peofesional berlangsung meriah dan penuh sukacita.

Seluruh kegiatan natal merupakan kegiatan yang terintegrasi satu sama lain. “Panitia memastikan bahwa seluruh mata acara hingga acara puncak dapat berjalan dengan baik melihat kekompakan jemaat dan parhalado yang kembali tumbuh belakangan ini,” tutup Poltak Simanjuntak Kordinator Informasi Komunikasi Panitia. hendrik