Khasiat Dibalik Kecombrang Bagi Kesehatan

Selasa, 02 Oktober 2018

HERBAL - Manfaat kecombrang bisa mengatasi berbagai penyakit, mulai dari ringan hingga berat. Bunga kecombrang termasuk edible flower (bunga yang bisa dimakan) yang dijadikan sebagai bahan pelengkap makanan.

Kecombrang dilengkapi dengan berbagai mineral penting seperti kalsium, zat besi, magnesium, zat fosfor, zink, dan potasium. Selain itu, bunga ini juga mengandung nutrisi gizi dan nongizi termasuk lemak, karbohidrat, protein, serat, dan energi. Berikut ini beberapa manfaat kesehatan yang bisa Anda dapatkan dari bunga kecombrang.

Menurunkan demam
Bunga kecombrang berkhasiat untuk meredakan demam dan panas, khususnya pada anak-anak. Selain itu, bunga ini mengandung anti-oksidan dan vitamin lebih banyak pada daun daripada bunganya.

Mengobati penyakit campak
Manfaat bunga kecombrang lainnya, yakni untuk mengobati penyakit campak. Bagi Anda yang menderita penyakit ini, segeralah mengonsumsi bunga kecombrang.

Mengobati anemia
Anemia merupakan salah satu penyakit dimana seseorang kekurangan sel darah merah. Hal tersebut bisa diatasi dengan konsumsi bunga kecombrang. Sebab, bunga ini memiliki kandungan yang dapat menghasilkan sel darah merah.

Menghilangkan bau badan
Bagi yang memiliki masalah bau badan, Anda bisa mencoba untuk mengatasinya dengan konsumsi bunga kecombrang. Hal ini karena bunga kecombrang mengandung beberapa zat penting, yaitu minyak atsiri yang mampu mengatasi bau keringat tak sedap.

Menguatkan tulang
Bunga kecombrang sangat bermanfaat sebagi penguat tulang. Walaupun demikian, disarankan untuk mengonsumsi secukupnya, namun teratur. Manfaat itu didapatkan karena pada bunga kecombrang terkandung sejumlah kalsium dan mineral yang dibutuhkan tubuh manusia untuk menguatkan tulang.

Menyembuhkan luka
Batang kecombrang memiliki sifat anti-mikroba yang efektif untuk mencegah infeksi pada luka. Karena itu, jika Anda terluka, segera manfaatkan kecombrang sebagai obat alternatifnya dengan cara menumbuknya, kemudian tempelkan pada kulit yang terluka.

Menguatkan gigi
Manfaat dari bunga kecombrang juga bisa untuk menguatkan gigi. Hal ini karena kalsium dalam bunga ini merupakan mineral penting yang diperlukan untuk pembentukan gigi yang kuat dan sehat. *