Alhamdulillah.. Panen Petani Sedang Trek, Harga CPO Merangkak Naik

Rabu, 02 Mei 2018

Kenaikan harga TBS periode ini disebabkan oleh naiknya harga jual CPO dan kernel pada beberapa perusahaan sumber data, terutama harga kernel yang mengalami kenaikan pada seluruh perusahaan. Hal itu dikatakan T Neni selaku Kasi Pengolahan dan Pemasaran Perkembangan Mutu, Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Provinsi Riau. "Selain itu produksi yang relatif rendah akibat panen yang sedang trek atau turun turut membantu peningkatan harga jual CPO dan kenaikan harga juga dipengaruhi oleh adanya kenaikan permintaan dari China, negara-negara di Timur Tengah dan Pakistan,"sebutnya. Lanjut dikata T Neni, negara-negara tersebut mulai menyiapkan stok untuk menyambut bulan Ramadhan. Dimana Periode 2 - 8 Mei mengalami kenaikan pada setiap kelompok umur kelapa sawit, dengan jumlah kenaikan terbesar adalah pada kelompok umur 10 - 20 tahun yang mengalami kenaikan harga sebesar Rp 23,64/Kg atau mencapai 1,28 % dari harga minggu lalu. Sedangkan untuk harga jual CPO, PTPN V mengalami kenaikan sebesar Rp 8,28/Kg, Sinar Mas Group mengalami kenaikan harga sebesar Rp 200,53/Kg, Astra Agro Lestari Group mengalami penurunan harga sebesar Rp 25,46/Kg, Asian Agri Group mengalami penurunan sebesar Rp 7,38/Kg dari harga minggu lalu. Sedangkan untuk harga jual kernel, Sinar Mas Group mengalami kenaikan sebesar Rp 73,82/Kg, Astra Agro Lestari Group mengalami kenaikan harga sebesar Rp 147,28/Kg, Asian Agri Group mengalami kenaikan sebesar Rp 184,33/kg dari harga minggu lalu. es