11 Hotspot Tersebar di Sumatera, Riau Sumbang 8 Titik

Kamis, 22 Februari 2018

Kamis (22/2/2018), BMKG mencatat setidaknya 11 titik panas (hotspot) tersebar di empat provinsi di Pulau Sumatera. Kali ini Riau masih sumbang hotspot terbanyak. Seperti dikatakan Kasi Data dan Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru Slamet Riyadi, Kamis (22/2/2018). Dengan tingkat kepercayaan lebih dari 50%, hotspot itu tersebar di Kepri sebanyak 1 titik, Babel 1 titik, Bengkulu 1 titik , dan Riau 8 titik panas . "Di Riau muncul 8 hotspot yang tersebar di Bengkalis 1 titik, Rohil 2 titik, Siak 1 titik, Pelalawan 1 titik, dan Dumai 3 titik panas," katanya. Sementara itu, empat dari delapan hotspot yang tersebar di Riau itu berada di tingkat kepercayaan lebih dari 70%. Di antaranya Bengkalis, Rohil, Siak, dan Dumai yang masing-masing muncul satu hotspot. Sedangkan perkiraan cuaca pagi hari ini berawan di sebagian wilayah Riau. Namun berpotensi hujan ringan di sebagian wilayah Kabupaten Pelalawan, Kuansing, dan sebagian Kabupaten Kampar. Siang hari cuaca cerah berawan dengan potensi hujan ringan di sebagian wilayah Kabupaten Pelalawan, Kuansing, Kota Pekanbaru, dan sebagian Kabupaten Kampar. Sementara pada malam hari cuaca kembali berawan dengan potensi hujan ringan hingga sedang di wilayah  Kabupaten Kampar, Rohul, Siak, Bengkalis, Inhu, Pelalawan, Kuansing, dan Kota Pekanbaru. "Waspada hujan lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang  yang dapat terjadi di wilayah Riau bagian Barat seperti Kabupaten Kampar dan Kuansing terutama pada malam hari," kata Kasi Data dan Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru Slamet Riyadi, mengingatkan. Suhu udara dapat mencapai 23.0 - 32.0 °C dengan kelembapan udara 50 - 98 %.  Angin berhembus dari Barat Laut ke arah Timur Laut dengan kecepatan 09 - 25 km/jam. dam