Eka Hospital Resmi Jadi Official Medical Partner Klub PSPS Riau

Ahad, 28 Agustus 2022

PEKANBARU  - Eka Hospital resmi mengumumkan kerja sama dengan atlet-atlet Persatuan Sepak Bola Pekanbaru dan Sekitarnya (PSPS Riau).

Dukungan kerjasama pelayanan kesehatan yang dilakukan berupa perawatan pemain yang mengalami cidera serta layanan Medical Check Up untuk atlet PSPS Riau serta medical team pada saat pertandingan berlangsung.

Eka Hospital Grup sebagai salah satu rumah sakit jaringan di Indonesia memiliki bidang unggulan Orthopedi & Spine.

Seperti diketahui pada awal bulan lalu Eka Hospital Pekanbaru telah meresmikan Pusat Ortopedi yang diberi nama Gatam Institute Orthopedic and Spine. Gatam Institute merupakan Pusat Ortopedi & Tulang Belakang terpadu yang digawangi oleh Dr. dr. Luthfi Gatam, Sp.OT (K) Spine sekaligus Chairman dari Gatam Institute Eka Hospital Grup.

Eka Hospital Pekanbaru didukung oleh dokter-dokter konsultan ortopedi yang ahli dibidangnya dan tergabung dalam sebuah pusat layanan unggulan bernama Gatam Institute.

Gatam Institute Eka Hospital Pekanbaru memiliki tim dokter spesialis ortopedi yang lengkap dari konsultan tulang belakang dan lutut panggul yang terdiri dari Dr. Syafrudin, Sp.OT (K) Spine, Dr. Jacky Ardianto Horas, Sp.OT (K) Hip and Knee, dan Dr. Yanuar Kristianto, Sp.OT.

"Eka Hospital akan mengawal atlet PSPS serta akan memberikan kenyamanan dalam segi fasilitas serta dokter-dokter terbaik yang kami miliki. Kami juga akan merawat pemain yang mengalami cidera," ujar dr. Elizabeth selaku Direktur Regional Eka Hospital Pekanbaru saat acara launching sponsorship medical patner di stadion Rumbai, Minggu (28/8/2022).

Ia mengatakan pada awal tahun 2022 Eka Hospital Grup menjalin kerja sama dengan klub sepakbola Persija Jakarta dalam pelayanan kesehatan berupa perawatan atlet yang mengalami cedera serta layanan Pre-Competition Medical Assesment (PCMA) dengan parameter yang ditentukan oleh Asian Football Confederation (AFC).

"Dengan ditunjuknya Eka Hospital sebagai Official Medical Partner oleh klub sepakbola terbesar Jakarta dan Riau, tentunya hal ini menjadi pengalaman yang baru bagi Eka Hospital dan menjadi tantangan kedepannya untuk terus melakukan inovasi dalam melayani masyarakat Indonesia. Sebelumnya Eka Hospital BSD juga telah menjalin kerjasama dengan Klub Persija Jakarta," sebutnya.

Presiden klub Norizam Tukiman menyampaikan ucapan terimakasih kepada Eka Hospital yang telah menjadi salah satu sponsor untuk musim 2022.

"Jadi medical cek up itu memang menjadi satu sumbangan yang baik dan penting bagi tim PSPS. Kedepan harapannya Eka Hospital akan terus bersama kita, insya Allah," sebutnya.

Ia mengatakan olahraga ini adalah Eka Hospital sebagai rumah sakit swasta ternama di Riau, sangat peduli tentang olahraga ini khususnya di bidang kesehatan. "Maksudnya dalam kecederaan di dalam sepakbola, saya rasa Eka terdepan dalam hal ini," ucapnya.

Disampaikan Norizam, sebanyak 26 pemain PSPS semuanya sudah melakukan cek up di Eka Hospital. "Pemain kita siap untuk bermain besok melawan Semen Padang," sebutnya.

Sementara itu, Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun yang hadir pada acara ini menyampaikan PSPS adalah tim sepakbola kebanggaan Pekanbaru. Awalnya adalah PSPS Pekanbaru dan sekarang berubah menjadi PSPS Riau.

"Dulunya PSPS ini luar biasa, pernah menjadi salah satu klub yang memiliki pemain-oemain hebat, pemain bintang, pemain timnas yang berkumpul di PSPS Pekanbaru," ucapnya.

Tentu demikian selaku orang Pekanbaru, dirinya berharap dengan adanya pemilik baru klub yang baru, PSPS Riau bisa kembali naik ke liga 1.

"Kami sampaikan kepada sahabat kita semua, adek saya, sporter, tolong tunjukkan semangat kita beri semangat terus PSPS ini. Tak usah dengar isu-isu di luar, kita yakinkan PSPS ini adalah milik Pekanbaru, Provinsi Riau," ungkapnya.

Harapannya kedepan jangan hanya Eka Hospital yang mendukung, tapi juga semua pengusaha, pelaku usaha, bisa berikan kontribusi untuk PSPS Riau.

"Terimakasih Eka Hospital yang sudah memberikan dukungan dalam bentuk kerjasama pelayanan kesehatan yang dilakukan berupa perawatan pemain yang mengalami cidera serta layanan Medical Check Up untuk atlet PSPS Riau serta medical team pada saat pertandingan berlangsung," pungkasnya.(lin)